Wednesday, December 31, 2008

Coretan Akhir Tahun

Tahun 2008 ini merupakan tahun yang penuh dengan canda, tawa, sedih, susah, dan senang yang bercampur menjadi satu. Banyak kejadian yang tidak bisa kutulis semua di posting ini. Di mulai dari mana ya... Ok! Mulai dari kelasku dulu, 12 IPA 4 ( MaD SciEntisT) yang kian hari tambah kompak, rame, gila, dan ancur. Sampai guru-guru dibuat jengkel oleh kelas kami. Apalagi guru-guru 'killer' seperti Pak Ervan guru bahasa Indonesia kami yang malu-malu kalo ketawa, dibuat ngakak oleh kelakuan anak-anak.

Mulai dari Anggi, yang wajah dan polahnya seperti Mr. Bean. Pokoknya nih anak bisa ngerubah suasana sesuntuk dan seboring apapun di kelas. Waktu aku bad mood sekalipun, kalau ngeliat muka dan tingkahnya, bisa berubah 180 derajat nguakak. Tapi ni anak jago banget sepak bolanya, soalnya dia play makernya tim. Kalau nggak ada dia permainan ancur jek! Lalu Nelson yang sebangku dengan Anggi. Kelakuannya sama saja sama Anggi, kuocak plus kuoplak. Apalagi Nelson dan Anggi tertawa, teriakannya sampai memekikkan telinga. Galih, anak gendut yang sukanya membangga-banggakan julukannya "Bastard Kids", memang sesuai dengan gelarnya itu. Kata-kata mutiara mulai dari yang lembut sampai yang sarkasme terlontar dari mulutnya yang tegas kalau sudah bicara. Akhir-akhir ini dia lagi dikejar-kejar sama Habibah. Ferdy, anak yang tampaknya tak tampak (alias item, he...he...he...), ini duduk sebangku denganku. Dia mantan kapten basket sekolah kita tercinta. Dia juga jadi tempat curhatanku kalau lagi ada masalah. Tahu nggak? kalau dia tuh punya cewek... jangah ah, privasi orang! Henry, anaknya agak pendiam, tapi kalau sudah ngomong, pedes! Tapi dia tuh jago main gitar. Bandnya langsung jadi favorit waktu acara 17-an kemarin. Bias (MbenK), nih anak kasihan banget kalau di kelas karena dia ini jadi bahan gojlogan anak satu kelas. Trus Ardi (Bajoel) anak simo yang kumis dan alisnya tebel banget. Punya usaha "Bajoel Bakery", tapi nggak pernah sekalipun bagi-bagi roti. Aduh, siapa lagi ya yang mau diomongin di sini. Kayaknya cukup anak-anak di atas aja karena kalau disebutin semuanya jadi kepanjangan.

Yang terakhir ini buat Ortuku yang kemarin sempat membuat mereka kecewa. Padahal baru diberi kepercayaan sebentar aja, ku merusak semuanya. Mom... Dad... sorry for my mistake yeseterday. Dan buat seseorang yang nggak usah kusebutin namanya (pasti anak-anak juga tahu), thanks for your attention! .

We hold in our hearts
the sword and the faith
Swelled up from the rain clouds
Move like a wraith
Well after all, we'll lie another day?
And through it all we'll find some other way
To carry on through cartilage and fluid
And did you come to stare or wash away the blood?

Well tonight, well tonight will it ever come?
Spend the rest of your days rockin' out
Just for the dead
Well tonight,will it ever come?
I can see you awake anytime in my head

(Desert Song by My Chemical Romance)



Saturday, December 20, 2008

YoutubeExe: Pencari video dari YouTube

Ingin mendapatkan video dari YouTube? Di sini saya akan memberikan salah satu dari sekian banyak cara untuk mendownload video dari YouTube. Dengan YouTubeExe kita bisa mencari video yang ada dalam youtube tanpa mengunjungi situsnya. YouTubeExe bisa didownload di www.download.com dengan mengetikkan youtubeexe. Untuk menjalankan software ini butuh hardware yang lumayan. Jangan terkejut jika berat menjalankan aplikasi ini. Oke! berikut caranya:

  1. Install di komputer.
  2. Setelah diinstall, jalankan programnya.
  3. Nanti akan muncul tampilan utama programnya. Klik pada menu category. Lalu pilih jenis video yang dicari.
  4. Ketikkan kata kunci/keyword dari jenis yang ingin dicari. Contohnya saya ingin mencari video Keane yang berjudul The Night Sky. Saya ketikkan --> Keane The Night Sky pada kotak search.
  5. Tunggu beberapa saat sampai semua video ditampilkan. Cepat atau lambat pencarian video sangat bergantung pada koneksi internet yang Anda gunakan. Semakin besar bandwidth Internet Anda, semakin cepat.
  6. Kita bisa menghentikan proses pencarian bila sudah menemukan video yang kita inginkan dengan menekan tombol stop.
  7. Klik pada video yang Anda pilih, lalu lihat informasi yang ada di sebelah kanan program.
  8. Jika ingin mendownloadnya, klik pada tombol download, lalu tentukan letak penyimpanan.
Selamat Mencoba!



Saturday, November 22, 2008

3 Antivirus Pelindung KomputerKu

“San, minta antivirusnya po’o”, “Antivirus yang bagus itu apa sech?”, “San, bersih’no komputerku, lagi kena virus”. Kata-kata itu sering keluar dari teman-temanku di sekolah yang komputernya sering kena virus. Alasannya muacem-macem. Tapi kebanyakan mereka kena dari warnet atau ‘tertular’ dari teman yang sudah kena virus komputernya. Nah, di sini saya akan memberi tips yang bisa dibilang cukup ampuh agar komputer kita aman dari virus, baik itu virus lokal maupun interlokal (eits, internasional maksudnya, he…3x : p). Di rumah saya memakai 3 Antivirus seperti AVG dan 2 antivirus portable, PCMAV dan Ansav. Masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Berikut ulasannya.

AVG
Antivirus ini cukup ampuh untuk mengatasi virus-virus dari luar negeri. Dengan dukungan update yang 2-3 hari sekali, menjadikan AVG bisa mengenali virus-virus luar negeri yang baru. Update bisa dilakukan secara online maupun offline. Update secara offline bisa dengan mendownload file update-tannya di situsnya. Versi terbaru AVG saat ini adalah AVG 8.0, tapi di komputerku masih menggunakan versi 7.5 karena versi 8.0 terlalu memakan banyak memori meski kecepatan scan-nya lebih unggul versi 8.0.

PCMAV
Antivirus portable yang ukurannya cukup ringan ini dikembangkan oleh Majalah PC Media. Keunggulan antivirus ini adalah mampu mengenali virus-virus lokal yang marak di Indonesia. Kecepatan scan-nya juga bagus. Bisa dikombinasikan dengan database Clamav, tapi kecepatannya sedikit berkurang bila digabung dengan database Clamav meski perbedaannya tidak terlalu signifikan. Itu hal wajar karena database Clamav sudah mengenali ratusan ribu virus-virus luar negeri. Anda bisa baca keunggulan-keunggulan PCMAV dan cara mengkombinasikannya dengan database dari Clamav di file ‘readme.txt’ di dalam foldernya. Antivirus ini bisa anda dapatkan dengan membeli majalah PC Media atau PC Mild. Bisa juga anda download dari situs-situs di Internet. Tinggal ketikkan PCMAV di search engine, anda bisa memilih situs yang menyediakan PCMAV. Untuk file update-nya anda bisa mengikuti perkembangannya di virusindonesia.com.

Ansav
Yang kusuka dari antivirus lokal ini adalah kecepatan scan dan dukungan plug-in yang cukup berguna untuk membantu membersihkan virus. Contohnya, RegistryFX yang digunakan untuk mengembalikan susunan registry yang dirubah oleh virus, DeepSlayer untuk mendelete secara paksa file-file yang kita ketahui sebagai virus, HiddenRevealer untuk mengembalikan file-file yang ter-hidden oleh virus, dan masih banyak lagi plug-in yang cukup menarik yang bisa anda download di situs ansav.com. Ukuran antivirus ini tidak sampai 1 MB (tanpa plug-in).

Biar lebih aman lagi, matikan fungsi AutoPlay di komputer. Silakan baca di label tips untuk mematikan fungsi AutoPlay.


Saturday, October 18, 2008

"Roejak Party"

Hari Minggu kemarin ada acara "Roejak Party" di rumahnya "Galih Tbk". Ide itu tercetus setelah kemarinnya, Ferdy, Henry, dan aku sendiri lagi ngerjain tugas biologi bikin proposal buat peneltian hari Senin (biasa anak SMA sok sibuk). Heran...? Baru dua hari masuk sudah dikasih tugas, kebangetan!! Ngeliat rumahnya Galih yang pohon mangganya buahnya bejibun sampai-sampai buahnya tinggal metik di pager rumahnya. Ngeliat itu, Ferdy atau Henry tiba-tiba ngomong "Eh Lih! Mene Rujak'an enak iki!" (besok buat rujak enak nih, red). Kontan aja aku langsung ngomong "Iyo rek! Mene rujak'an ae! Soale mene aku dijak emesku nak omahe dulurku. Omahe adoh! Males aku!" (Besok bikin rujak aja! Soalnya besok aku diajak ibuku ke rumahnya saudaraku! Rumahnya jauh! Aku ogah!, red). Rencana mulai dijalankan!.

Minggunya, acara mulai direncanakan. Hampir saja aku jadi nggak ikut "rujak'an" karena sepupuku mau ngajak ke Hi-Tech. Ya... kusuruh minggu depan ae. Terus aku berangkat ke rumahnya Ferdy buat nyusul dia. Nyampe' di sana, masih nunggu Henry. Setelah 15 menit-an nungguin Henry, akhirnya kita berangkat ke rumahnya Galih. Di rumahnya Galih, kita nggak langsung bikin rujak. Nonton Naruto sama Bleach (biasa... animania) sekalian juga nungguin Bajoel (Ardi, red). Setelah semua pada ngumpul akhirnya "The Party was began".


Cowek, pisau, ulek-ulek, lombok, kacang goreng, kecap, garam, dan "Pencet" sudah disiapkan. Saatnya bagi tugas. Henry ngulek buat sambelnya, Ferdy 0ngupas "pencet" sama Galih, aku sama Ardi muter-muter nyari buah-buahan dan kerupuknya. Setelah jadi.... Sikaaaaat!!!! Anak-anak pada rebutan. Yang bikin ngakak, Ardi sama Ferdy. Yang satu telinganya sensitif kena kecutnya "pencet", yang satu nggak doyan pedes (gitu ngajak rujakan). Aduuh... jadi pengen lagi sekarang. Pren... Kapan rujakan lagi?


Sunday, October 12, 2008

Mohon Maaf ....

Akhirnya ada waktu untuk posting sebentar. Sebelumnya saya mengucapkan

"Minal Aidzin Walfaizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin".

Yah... meskipun agak telat ngucapinnya tapi yang penting niatnya.
Sorry kalo saya ada salah dalam ucapan, tulisan, maupun perbuatan yang telah lalu. Buat teman-teman blogger semua, maaf kalau saya telat posting, nggak bisa komen balik, dan lain-lain. Buat teman-teman yang di sekolah maafkan diriku ini bila ada salah ke kalian semua. Dan buat... yah pokoknya seseorang yang nggak usah disebutin namanya anak-anak pasti sudah tahu. Maaf ya kalo aku banyak salah ...

Saturday, September 13, 2008

Mencoba GIMP di Windows

Pertama kali tertarik dengan GIMP saat mencoba di lab komputer sekolah. Waktu itu ada tugas dari Pak Ghofur (guru komputerku) untuk membuat button dan header blog. Awalnya sih masih bingung karena tampilannya yang agak 'nyeleneh' bila dibandingkan dengan Adobe Photoshop yang biasanya kupakai. Karena kotak utamanya berupa toolbox dan ada 3 menu di atas toolbox utama tersebut. Tapi setelah pelan-pelan mencoba dengan berbekal pengetahuan dari pakai photoshop, ternyata asik juga. Banyak efek-efek yang lebih keren dari photoshop. Terus waktu nyoba nginstall sendiri di rumah, malah agak aneh. Soalnya perintah tombol GIMP campuran dengan bahasa Indonesia. Padahal waktu nginstal tidak ada pilihan setting bahasanya. Tinggal next ok next ok gitu. Tapi di sana-sini masih ada kekurangan, seperti layanan Help-nya yang kita diharuskan download sendiri. Bagi yang berminat, silakan download di sini. Ukurannya tidak terlalu besar, hanya 14,521 MB.

Saturday, July 19, 2008

Foxit Reader 2.3

Tentunya kita tidak asing dengan namanya file pdf. Berbagai dokumen kini menggunakan format pdf. Biasanya format ini digunakan untuk melindungi hak cipta, perubahan atas dokumen pdf tertentu dapat dicegah melalui penggunaan password. Pembacaan dokumen hanya dapat dilakukan melalui aplikasi pdf reader.

Banyak sekali pdf reader yang beredar saat ini, dengan keunggulan dan kekurangan masing-masing. Kalau ingin memiliki pdf reader yang lebih cepat dan ringan dibandingkan Adobe Reader, Foxit Reader adalah pilihannya. Versi 2.3 ini menyertakan fitur mengesankan dan berguna, seperti tabbed viewing, bookmark, dukungan multimedia, auto scrolling, dan lain sebagainya.


Fitur yang paling menarik mungkin saja terletak pada fitur tab viewing yang memampukan penggunanya untuk melihat dan me-manage berbagai file pdf dalam sebuah aplikasi pdf reader. Fitur tab viewing inilah yang biasanya dapat menghemat penggunaan resource komputer, layaknya browser yang mendukung tampilan tab tanpa harus membuka banyak file pdf tersebut pada aplikasi secara terpisah (menampilkan banyak jendela/window). Jika ingin mendownloadnya ini linknya klik di sini (2,6 MB)

PowerPoint Video Converter

Aplikasi presentasi saat ini telah banyak diketahui orang, antara lain Microsoft PowerPoint, OpenOffice Impress, bahkan Macromedia Flash (nich kayak tugas akhir semesterku yang ngos-ngosan ngerjainnya). File presentasi PowerPoint tersebut tidak tertutup kemungkinan dapat diubah dalam bentuk lain, yaitu file video ataupun gambar dengan bantuan software tertentu, salah satunya adalah E.M Free PowerPoint Video Converter.


Aplikasi ini memiliki 2 versi, free dan commercial. Versi free mendukung 5 jenis format file output yaitu avi, mpg, wmv, bmp, dan mp3 audio. Versi PowerPoint yang didukung E.M Free PowerPoint Video Converter antara lain 2000/2002/2003 serta 2007. Downloadnya di sini(5,65 MB)

Photo Card Maker 1.0.1

Dalam event tertentu kita biasanya bertukar kartu ucapan, misalnya pada hari raya keagamaan, ultah, dan lain - lain. Kartu ucapan yang diberikan dapat disertakan dengan gambar ataupun foto dengan berbagai desain. Beberapa dari kita mungkin sering membeli kartu ucapan yang dijual di pasaran dengan desain tertentu. Biasanya standar, dan tidak secara khusus menyertakan foto dan susunan kata-kata pribadi, dengan software ini mendesain sendiri dengan menyediakan banyak template siap pakai.


Software ini mudah digunakan sehingga dalam hitungan menit, kita dapat membuat kartu sesuai keinginan. Kartu yang terbentuk tidak hanya sebagai kartu ucapan saja, bisa juga digunakan sebagai kartu nama dengan disertai foto atau gambar dengan kata-kata.Tempate-template yang disediakan bertambah, dan terus bertambah, disesuaikan dengan event yang ada. Kartu yang terbentuk dapat disimpan dalam berbagai format, diantaranya adalah jpeg, bmp, dan png. Link Downloadnya di sini (4,03 MB)

OpenOffice.org 2.4

OpenOffice, salah satu aplikasi office pesaing Microsoft Office yang sekarang ramai dibicarakan. Banyak user yang beralih ke software ini karena gratis, dan open souce tentunya. OpenOffice.org merupakan pelopor dari aplikasi office open source. Tergabung di dalamnya aplikasi desktop, seperti pengolah kata, spreadsheet, presentasi, grafis, database dan lainnya, disertai dengan user interface dan fitur yang biasanya dimiliki oleh aplikasi office. Kesemuanya tersedia dalam 27 bahasa dan berjalan pada semua kebanyakan komputer (Solaris, Linux, dan Windows).

OpenOffice menyimpan semua data dalam format internasional open standard, dan juga dapat membaca ataupun menulis file yang berasal dari paker software office umum lainnya. Software dapat di download di sini . Pada versi ini mendukung koneksi WEBDAV server melalui https, import icon untuk toolbar, penggunaan sebuah master password, relatif link pada file PDF, perbaikan bugs, serta peningkatan performa.

Monday, May 5, 2008

Liburan Panjang Di Tengah Semester

Sudah lama nggak ngeposting nih. Kira-kira sudah sebulan lebih mungkin. Gara-gara dikejar-kejar tugas yang menumpuk segunung, aduuuh... rasanya kepala ini mau ambruk. "Vakum" dari nge-posting bukan berarti aku nggak ada kegiatan selama ini. Dua minggu yang lalu aku dan teman sekelasku ikutan lomba "Small Soccer" di salah satu universitas swasta di daerahku. Meskipun bermodal sepatu 'legendaris' dari masing-masing anak (alias jebol) kami berhasil bermain imbang dengan lawan kami, meskipun akhirnya kami kalah penalti di babak tambahan.

Yah... lumayan buat menambah pengalaman untuk diceritakan kepada anak kita nantinya (kalo masih hidup). Lalu hari Sabtu sebelum lomba itu aku mengurus kartu SIM pertamaku di kantor Satlantas Gresik. Hari itu aku mengulangi uji praktek setelah gagal satu minggu sebelumnya (maklum grogi dilihat banyak orang), dan hasilnya aku berhasil setelah melewati rintangan 'angka 8', zig-zag, 'jalan ular', polisi tidur, dan jalan menanjak.

Kemarin Sabtu dan Minggu, main sepakbola sama teman-teman di rumah. Acara yang sudah lama kunantikan karena sudah lama nggak main sama pren-pren di rumah akibat lapangan dulunya becek karena hujan terus nggak ada ojek, Capek jeek (waduh nggak karuan ngomongnya. Yah kayaknya itu aja kegiatan liburan ini. Postingnya lainnya menyusul!.

Saturday, March 29, 2008

Fenomena Reg (Spasi)

Halooo ..... semuanya! Lama nggak update nich. Gara-gara jadwal sekolah yang padat, akhirnya aku bisa menyisihkan waktu hari Senin ini. Tapi habis ini langsung latihan drama, waduh cuapeek deeeh!

Langsung aja ke intinya. Akhir-akhir ini banyak sponsor di televisi kita yang menampilkan kuis via hp. Contohnya saja tentang ramalan bintang, percintaan, keburuntungan, masa depan, dsb (dan saya bingung). Kuis misalnya, ketik reg (spasi) ini dan itu, muaaaaacem-maceem pokoknya. Sampai-sampai Ki Joko Bodo dan Mama Laurent pun turun tangan untuk bersaing di kancah dunia reg (spasi). Gimana jadinya jika dua orang itu bertarung, Ki Joki Bodo dengan ramalan wetonnya dan Mama Laurent dengan 'penampakan masa depannya'.

Yang dominan sekarang semacam kuis yang kata-katanya diacak dan tebakannya guaaaampaang banget, anak TK aja paling bisa menjawabnya. Heran, kok Depsos mengizinkan program seperti itu. Itu kan jelas-jelas judi yang hanya dimodifikasi sedikit dengan perkembangan teknologi dan kreatif 'si bandar' judi tersebut.

Saturday, February 23, 2008

Microsoft Kebut Windows 7


  Menurut kabar microsoft akan mempercepat peluncuran Windows 7, dari semula tahun 2010 akan dipercepat pada pertengahan tahun 2009. Microsoft dikabarkan juga telah mengapalkan kode validasi Windows 7 berbahasa Inggris kepada mitra kunci, dalam versi 32-bit dan 64-bit.
 Kapan veris alpha ataupun versi betanya diluncurkan, pun belum ada penjelasan. Sebagai langkah persiapan, Informasi tentang Windows 7 dijanjikan akan diberikan sedini mungkin kepada para produsen hardware maupun konsumen untuk mengetahui fitur-fiturnya.


  Windows 7 merupakan sistem operasi terbaru microsoft yang diposisikan sebagai suksesor Vista. Windows 7 juga dikenal dengan nama kode Vienna, dari sebelumnya yang bernama kode Blackcomb. Jika benar Windows 7 akan dirilis di pertengahan tahun 2009, ini berarti hanya berjarak 3 tahun dari peluncuran Windows Vista yang rilis pada November 2006.
  Mengingat Vista tidak sesukses yang diharapkan bagi produsen komputer karena tak banyak konsumen yang mau beralih ke Vista karena alasan kompabilitas, spesifikasinya yang terlalu tinggi dan fiturnya yang dinilai kurang bersahabat, apakah Windows 7 mampu menggebrak pasar? Kita lihat saja….


Membatasi Hak Akses pada Drive

Banyak cara untuk membatasi hak akses pada drive agar tidak bisa diakses orang lain. Selain menggunakan software tertentu seperti Folder Security, bisa juga dengan menggunakan fasilitas Group Policy Editor. Begini caranya, (jangan bosen ya):

  1. Klik Start - Run – ketik gpedit.msc kemudian ENTER.
  2. Setelah tampil jendelanya, klik User Configuration – Administrative Templates – Windows Components – Windows Explorer.
  3. Kemudian pada sebelah kanan, double klik pada “Prevent access to the drive from My Computer” dan akan muncul kotak.
  4. Klik/pilih Enabled, kemudian pilih salah satu option di bawah menu Pick one of the following combinations. Di situ silahkan pilih, drive mana yang akan anda batasi aksesnya.
  5. Lalu klik OK.

Merawat Flashdisk

Siapa yang nggak kenal dengan alat ini. Bentuknya kecil, bisa dibawa kemana-mana, dan tentunya sangat praktis. Tapi kalau sampai alat ini disepelekan begitu saja dan tidak “diramut”, akan membuat media ini akan berumur pendek seperti yang saya alami. Berikut saya berikan tips perawatan flashdisk

  1. Selalu lakukan proses eject atau “savely” sebelum mencabut dari port USB komputer agar mengamankan data yang ada di dalamnya dan menghindari flash disk cepat rusak.
  2. Hindari edit data dari flash disk. Misalnya mengedit dokumen Word langsung dari flash disk. Umur flash disk kira-kira 10.000-100.000 kali proses hapus tulis.
  3. Scan dengan antivirus secara rutin setelah mengambil data dari warnet-warnet atau dari komputer teman.
  4. Jauhkan dari air (punya saya udah nyemplung 2 kali).
  5. Hindari benturan keras agar komponen di dalam flashdisk tidak rusak.
  6. Hindari medan magnet seperti televisi dan handphone.
  7. Jangan menyimpan flashdisk di tempat yang panas atau terkena sinar matahari langsung.
  8. Bersihkan USB Connector di flashdisk dari debu dan kotoran yang najis. Lebih baik beli flashdisk yang ada tutupnya.
 Sekian tips dari saya, tunggu tips baru di posting mendatang

Monday, January 28, 2008

Goodbye Pak Harto

Kemarin aku genap berumur toejoeh belas. Tapi ultahku kemarin agak berkabung, karena bertepatan dengan meninggalnya Pak Harto kemarin. Ultahku lumayan bersejarah juga kayaknya, he.. he.. he.. . Seperti biasa ultahku kemarin seperti hari-hari biasanya nggak ada yang istimewa. Pagi-pagi aku main sepakbola ama temen-temen, trus lihat tv. Jam setengah dua, mau lihat "one stop footbal" eh malah ada breaking news dadakan. Pak Harto meninggal dunia jam 13.10. Sejak itu televisi isinya berita Pak Harto semua. Aku turut berbela sungkawa atas meninggalnya beliau. Kita turut bangga atas jasa-jasa beliau dahulu yang telah memajukan Indonesia selama beberapa tahun sebelum akhirnya krisis moneter melanda Indonesia dan akhirnya Pak Harto Lengser setelah 32 tahun memerintah Indonesia. Sekarang dia beristirahat untuk selamanya. Goodbye ...

Friday, January 18, 2008

Slogan Program "Visit Indonesia" Salah


Sekitar satu minggu yang lalu aku melihat berita di salah satu stasiun televisi. Bagiku berita ini merupakan berita yang sangat menggelikan. Di tahun 2008, Indonesia kan mencanangkan program promosi wisata "Visit Indonesia". Ada slogan kalo nggak salah kayak gini "Celebrating 100 years of nation's awakening".
 Slogan itu ternyata salah, yang bener kan National bukan Nation's.  Waduh sungguh terlaluuu! Padahal promosi dipampang digedung bertingkat, balon udara, dan kaos-kaos. Untungnya slogan itu segera diperbaiki, kalo tidak turis-turis yang datang ke sini pada ngetawa-in, Malu kan !

I'll be back

Udah lama nih nggak nge-post. Ini posting pertamaku di tahun 2008 ini. Sepanjang tahunku yang lalu selalu diliputi kegembiraan, kesedihan, penyesalan, dan kebodohanku. Di tahun yang baru ini aku mencoba untuk selangkah lebih maju. Mencobakan melupakan semua kebodohan di tahun 2007. Tahun itu mungkin tahun kebodohan seumur hidupku. Di tahun ini aku akan mencoba memperbaiki semua kesalahanku. Duh, bingung nih mau nulis apaan. Oh ya, menyangkut semua bencana yang dialami oleh negeri kita seperti banjir di Jakarta, Lamongan, Ngawi, Tuban, dan daerah yang lainnya, bencana longsor di mana-mana.
Itu merupakan tanda-tanda kemarahan dari Sang Khalik. Mungkin daerah kita yang belum terkena bencana sama sekali, jangan senang dulu. Kita hanya menunggu giliran, bencana apa yang akan dilimpahkan pada kita?Negara ini sudah terlalu rusak. Mulai dari kerusakan lingkungan maupun kerusakan moral bangsa kita. Untuk itu kita harus berinstropeksi diri, mulai memperbaiki diri sendiri. Kerjakanlah sesuatu yang berguna, lebih bermanfaat, dan tentunya berpahala.